Drogba Tak Lagi Penting

VIVAnews - Masa depan Didier Drogba di Stamford Bridge rupanya akan segera berakhir. Manajer Chelsea, Luiz Felipe Scolari, mengaku tidak keberatan melepas Drogba jika ada tawaran yang menarik.

Striker Pantai Gading ini sepertinya telah membuat kecewa Scolari. Drogba dianggap gagal tampil sepenuh hati bersama rekan-rekannya di Chelsea. Penampilan Drogba saat Chelsea di telan Manchester United, menjadi pemicunya.

Alhasil, sang manajer meninggalkan nama Drogba di dua laga terakhir The Blues. Tanpa Drogba, Chelsea berhasil menggulung Southend United 4-1 di ajag Piala FA dan menekuk Stoke City 2-1 di Liga Inggris.

Dua hasil bagus tanpa Drogba itu yang diyakini membuat Scolari tak lagi khawatir jika skuadnya tanpa ada Drogba. Namun, Scolari tak lantas melupakan Drogba. Ia masih memberi kesempatan pada Drogba saat The Blues bersua Ipswich di Piala FA, pekan depan.

“Menjualnya? Itu pilihan saya tapi jika ada tawaran dengan uang banyak, klub kemungkinan akan menyetujuinya. Dia masih berlatih dengan keras dan saya akan buat keputusan," ujar Scolari seperti dilansir Goal, Minggu, 18 Januari 2009.

Pada pertandingan terakhir lawan Stoke, Scolari memang lebih memilih duo pemain mudanya, Miroslav Stoch dan Franco Di Santo. Penampilan gemilang duo pemain belia ini yang membuat Scolari tak lagi menganggap Drogba menjadi pemain vital di skuadnya.

Scolari sendiri berjanji akan tetap memberikan kesempatan pada pemain belianya itu. Bahkan, Scolari berani menjanjikan tempat di tim inti jika Stoch dan Di Santo mampu menjaga performa mereka.

Kemenhub Pastikan Mudik 2024 Lancar, Intip Daerah Tujuan Terbanyak hingga Angkutan Terfavorit
Ilustrasi perkelahian dan pengeroyokan.

4 Pria Terkapar Babak Belur di Depan Polres Jakpus, 14 Anggota TNI Diperiksa

Para anggota TNI itu diduga tak terima Prada Lukman dikeroyok sejumlah preman di Pasar Cikini, Rabu, 27 Maret 2024. Prada bela ayah rekannya yang dipalak kawanan preman

img_title
VIVA.co.id
29 Maret 2024