Bos Microsoft dan Yahoo Bertemu

VIVAnews -- Chief Executive Officer Microsoft Steve Ballmer dikabarkan bertemu dengan Chairman Yahoo Roy Boystock, baru-baru ini, di New York.

Kabar itu diungkapkan oleh koran New York Times, berdasarkan keterangan salah satu sumbernya.

Jokowi Adakan Buka Puasa Bersama Menteri di Istana

Sumber New York Times mengaku sempat dibriefing mengenai hal itu, dalam sebuah meeting di tempat kerjanya. Namun, hingga kini belum ada detil pembicaraan apapun yang bisa dirilis.

Pertemuan itu erat kaitannya dengan terpilihnya CEO Yahoo yang baru Carol Bartz, untuk menggantikan pendiri sekaligus CEO terdahulu Jerry Yang.

Penunjukkan Carol Bartz menghangatkan kembali spekulasi tentang keinginan Microsoft untuk mengakuisisi Yahoo, khususunya bisnis mesin pencari Yahoo.

Pertemuan tersebut mengemuka tak lama setelah adanya laporan pertemuan informal antara Ballmer dengan Bartz, tak lama setelah Bartz terpilih menjadi CEO Yahoo.

Boleh jadi kedua pertemuan tadi merupakan sinyal baik bagi Yahoo, yang ikut terimbas dengan krisis ekonomi. Sebelumnya Yahoo sempat ditawar oleh Microsoft dengan nilai total sebesar USD  47,5 miliar, namun Jerry Yang menampik tawaran tersebut.

Hal itu membuat Jerry didamprat oleh para investor Yahoo sehingga Jerry meralat penolakannya terhadap Microsoft. Sayang, saat itu Microsft sudah keburu tak berminat untuk mengulang tawarannya.

Belakangan, akhirnya Jerry mundur dari jabatannya, dan investor Yahoo masih berharap Microsoft akan kembali melirik Yahoo.

4 Jenderal Polri Kompak Bareng Wartawan dan Polwan Sebar Kebaikan di Bulan Ramadan
Bea Cukai musnahkan ratusan ballpress pakaian bekas

Bea Cukai Musnahkan Pakaian Bekas Bernilai Ratusan Juta di Yogyakarta

Bea Cukai Yogyakarta musnahkan ratusan ballpress pakaian bekas hasil penindakan di salah satu gudang PT KOOC Kreasi.

img_title
VIVA.co.id
28 Maret 2024