Wanda Hamidah Serahkan Dirinya untuk Jakarta

VIVAnews – Pilihan artis Wanda Hamidah sudah bulat. Dia ikut Partai Amanat Nasional. Alumnus Sarjana Hukum Universitas Trisakti ini, bertekad meraih kursi di Dewan Perwakilan Rakyat Daerah, Daerah Khusus Ibukota Jakarta di pemilihan legislatif April 2009.

Elite PAN soal PKB-Nasdem Gabung Prabowo: Ini Masih Perubahan atau Keberlanjutan? 

“Saya mencalonkan diri ini tidak instan. Saya maju setelah aktif di PAN selama 10 tahun,” kata istri Cyril Rahul Hakim, yang juga kader PAN, dalam pertemuan dengan tim sukses di Balai Rakyat, Radio Dalam, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Jumat 23 Januari 2009. Acara itu dihadiri para petinggi PAN, di antaranya Amien Rais.

Itulah sebabnya, perempuan kelahiran Jakarta, 17 September 1977 ini mengatakan sekarang ini saatnya maju.

Top Trending: Habib Bahar Akui Kemenangan Prabowo Gibran hingga Seorang Ulama Kritik Nabi Muhammad

Magister Hukum Universitas Indonesia itu mengatakan kelak setelah terpilih menjadi wakil rakyat, akan fokus meningkatkan pelayanan kesehatan bagi ibu dan anak.

Bukan itu saja, dia berjanji memperjuangkan peningkatan kenyamanan fasilitas umum, khususnya transportasi. Dia mengatakan banyak masalah transportasi yang harus dibenahi.

Terpopuler: Indonesia U-23 Fenomenal, Ernando Ari Kepikiran Arkhan Fikri

Selain itu, bintang film dan bintang iklan ini bakal memperjuangkan hak masyarakat Jakarta atas ruang publik. Misalnya menambah area hijau. Fungsinya untuk mengurangi polusi udara dan banjir.

“Saya  mewakafkan diri saya sebagai ujung kunci perubahan di Jakarta,” kata Wanda di damping tiga anaknya. “Pilih saya sebagai wakil rakyat, bukan karena saya artis atau selebritis.”

Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai Bali

Nasib 2 Debt Collector Ambil Paksa Mobil Polisi, Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional

Berita tentang nasib dua debt collector yang hendak mengambil paksa mobil Aiptu Fandri di parkiran salah satu pusat perbelanjaan di Kota Palembang jadi yang terpopuler.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024