Annie Awards ke-36

"Kung Fu Panda" Film Animasi Terbaik

VIVAnews - Film "Kung Fu Panda" lagi-lagi meraih penghargaan. Pada akhir pekan lalu, film panda tambun yang bermimpi menjadi master Kung Fu ini menjadi pemenang festival film "Annie Awards" ke 36 dengan meraih 11 nominasi, termasuk gambar animasi dan suara terbaik.

Film besutan The DreamWorks Animation itu mendominasi penghargaan yang diselenggarakan oleh International Animated Film Society dalam malam penganugerahan di Royce Hall UCLA, Los Angeles, Amerika Serikat pada Jumat malam, 30 Januari 2009.

Indonesia Vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23, Arab Saudi Tersingkir

Kung Fu Panda mengalahkan 'WALL-E', film garapan Pixar Animation Studios. Animasi yang mengangkat kisah robot kesepian itu semula juga dijagokan sebagai pemenang di ajang Academy Awards tersebut.

Kung Fu Panda juga memenangkan penghargaan bagi para kru dalam film ini. Dustin Hoffman, yang memerankan master Kung Fu Shifu meraih penghargaan sebagai pengisi suara dalam film ini.

Selain meraih penghargaan untuk animasi video game terbaik, Kung Fu Panda juga dinilai terbaik dalam tampilan efek animasi untuk Li-Ming "Lawrence" Lee, animasi karakter gambar untuk James Baxter, desain karakter animasi untuk Nico Marlet, pengaturan gambar untuk John Stevenson dan Mark Osborne, skor musik pengirim bagi Zimmer dan John Powell, desain produksi bagi Tang Heng, dan penulisan cerita untuk Jonathan Aibel dan Glenn Berger.

Peraih penghargaan lainnya adalah:

Futurama: "The Beast With a Billion Backs” sebagai produksi hiburan rumahan, Pierre Perifel: “Secrets of the Furious Five” sebagai film animasi karakter untuk layar televisi, Nico Marlet: “Secrets of the Furious Five” sebagai desain karakter untuk fim animasi televisi, dan Henry Jackman, Hans Zimmer and John Powell: “Secrets of the Furious Five” sebagai pengantar musik terbaik untuk film animasi di televisi.

(Hollywood Reporter, Los Angeles Times)

Mendukung Perkembangan Voli Indonesia melalui Kiprah Megawati dan Fun Volleyball 2024
Polisi bekuk pelaku begal yang bacok siswa SMP di Depok

Begal di Depok Nekat Beraksi Siang Bolong demi Beli Sabu

Begal itu menyasar pelajar dan perempuan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024