Konsolidasi Golkar Sulawesi Selatan

Kalla Akan Bicara, Perangkat Suara Mati

VIVAnews - Menjelang saat Ketua Umum Partai Golkar, Jusuf Kalla, berbicara di depan 5.000 kader Golkar di Hotel Clarion, Makassar, sound system mendadak mati. Peristiwa ini diawali dengan letupan kecil ketika protokol acara berbicara.

Ramalan Zodiak Kamis 25 April 2024, Libra Lajang Bertemu Seseorang Istimewa

Panitia rapat akbar Golkar di ballroom hotel itu dengan sigap menggunakan pengeras suara wireless yang dihidupi batere. Namun sayang, suara dari pengeras suara ini hanya menjangkau sebagian kecil peserta rapat akbar Golkar se-Sulawesi Selatan itu.

Setelah mati lebih kurang 15 menit, pukul 16.17, sound system kembali berfungsi normal. Jusuf Kalla memang dijadwalkan berpidato di depan para kader Golkar ini selama satu jam.

Setelah berpidato, barulah kader-kader sampai pengurus tingkat desa itu membacakan deklarasi dukungan pada Wakil Presiden itu untuk maju sebagai calon presiden dalam Pemilihan Presiden nanti.

Laporan Rahmat Zeena | Makassar

Thomas Cup dan Uber Cup Kobarkan Semangat Atlet Jelang Olimpiade 2024
Capres Ganjar Pranowo

Ganjar soal Prabowo Bakal Rangkul Lawan Politik: Saya Lebih Baik di Luar Pemerintahan 

Calon presiden nomor urut 3 Ganjar Pranowo menegaskan tetap berada di luar pemerintahan sebagai penyeimbang. Tak berminat untuk bergabung dalam koalisi Prabowo-Gibran.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024