Final Piala Liga

MU Rengkuh Gelar Piala Liga

VIVAnews - Ambisi Manchester United menyapu bersih semua gelar musim ini semakin terbuka. Setelah trofi Piala Dunia Antarklub, kini The Red Devils berhasil merengkuh gelar Piala Liga atau Piala Carling 2009.

Bertanding di Stadion Wembley, Senin, 2 Maret 2009, tim besutan Sir Alex Ferguson ini dengan susah payah menaklukkan juara bertahan Tottenham Hotspur lewat drama adu penalti dengan skor 4-1.

Ambisi United merengkuh trofi kasta ketiga ini memang sudah terlihat sejak menit-menit awal. Cristiano Ronaldo langsung mengancam gawang Spurs saat pertandingan baru berjalan enam menit. Sayangnya, tendangan winger Portugal ini hanya mampu menjadi terapi kejut bagi kiper Heurelho Gomes.

United tak menyerah, tim pemuncak Liga Inggris ini kembali mengancam lewat Darron Gibson dan Nani.  Namun, peluang kedua gelandang United itu gagal menemui sasaran. United menutup peluang di babak pertama lewat Rio Ferdinand. Lagi-lagi gagal. Hingga babak pertama usai kedudukan tetap tanpa gol.

Memasuki babak kedua, United terus mengurung pertahanan Spurs. Fergie juga mencoba melakukan beberapa perubahan dengan menarik striker Danny Welbeck dan memasukan Anderson. Tapi tetap tak membuahkan hasil.

Meski kembali memasukan Nemanja Vidic dan Ryan Giggs, United tetap gagal menjebol gawang Gomes. Hingga wasit Chris Foy membunyikan peluit tanda berakhir pertandingan kedudukan tetap 0-0.

Pertandingan harus dilanjutkan dengan perpanjangan waktu. Meski Ronaldo dan Patrice Evra sempat mengancam gawang Spurs, hingga 2x15 menit kedudukan tetap tak berubah.

Apple Bagi-bagi Undangan

Drama adu penalti dimulai

Ryan Giggs sukses menjadi algojo pertama United. Sebaliknya, Jamie O'Hara justru gagal menaklukkan Foster. Carlos Tevez membuat United unggul 2-0 sebelum mampu diperkecil Vedran Corluka menjadi 2-1.

Ronaldo berhasil mengecoh Gomes, 3-1 buat The Red Devils. Lagi-lagi tim besutan Harry Redknapp harus menuai kekecewaan. Tendangan David Bentley sebagai algojo ketiga melebar. Kubu United bersorak saat Anderson mampu meceploskan gol sekaligus membuat United unggul 4-1.

Susunan Pemain:
Manchester United: Foster, O'Shea (Vidic 76), Evans, Ferdinand, Evra, Ronaldo, Scholes, Gibson (Giggs 91), Nani, Tevez, Welbeck (Anderson 56).

Tottenham Hotspur: Gomes, Corluka, Dawson, King, Assou-Ekotto, Lennon (Bentley 102), Jenas (Bale 99), Zokora, Modric, Bent, Pavlyuchenko (O'Hara 65).

Ramalan Prabowo "PKB akan Hadir Kembali" Segera Terwujud, Menurut Pengamat
Pelatih PSS Sleman, Risto Vidakovic

Kata Pelatih PSS Soal Drama 3 Penalti dan Kartu Merah Saat Lawan Persik

Juara bertahan LavAni Allo Bank Electric menargetkan kembali menjadi juara Proliga musim 2024. Target juara ini jika bisa terwujud di Proliga 2024

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024