Sampoerna Foundation Buka Sekolah Guru

VIVAnews - Sampoerna Foundation, organisasi filantropi yang bergerak di bidang pendidikan, hari ini, Selasa 3 Maret 2009, membuka secara resmi Putera Sampoerna School of Education (SSE). 

"SSE kami luncurkan untuk menjawab tantangan mengembangkan dan menciptakan tenaga pendidik berkualitas tinggi di Indonesia," kata Presiden Sampoerna Foundation Ron Perkinson saat peluncuran SSE di Sampoerna Strategic Square Jakarta, Selasa, 3 Maret 2009.

SSE tercatat dalam Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Dirjen DIKTI) dengan nama Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) Kebangkitan Nasional.

Menurut Ron, selama ini profesi guru di Indonesia kurang begitu dihargai bahkan sering diremehkan. "Ini saatnya mengubah pola pikir, meningkatkan kualitas guru, dan menciptakan generasi guru yang baru," ujarnya.

Hal serupa dikatakan Konsultan Senior SSE dari Singapura S Gopinathan. Menurut dia, Indonesia membutuhkan sekolah pendidikan bertaraf dunia yang dapat mengkombinasikan metode pengajaran lokal dan internasional, apalagi lokasi sekolah terletak di jantung kota Jakarta dengan fasilitas kampus yang lengkap di gedung Sampoerna Strategic Square.

Setiap tahunnya, SSE akan menerima 80 calon mahasiswa yang 40 di antaranya adalah penerima beasiswa. "Seluruh mahasiswa dapat mendaftarkan diri di jurusan Bahasa Inggris atau Matematika," kata Ron.

Untuk mendapatkan beasiswa penuh, calon mahasiswa harus mendaftar dengan program SSE, tanpa pungutan biaya. Beasiswa sudah termasuk biaya pendaftaran, biaya kuliah, uang saku, uang buku, riset internet. Beasiswa diberikan dalam jangka waktu empat tahun atau setara delapan semester dan tidak bisa diperpanjang.

Sementara melalui jalur reguler, mahasiswa diminta membayar biaya pendidikan sebesar Rp 21 juta per semester, selama maksimal delapan semester. Saat ini, SSE membuka pendaftaran mahasiswa baru untuk tahun ajaran 2009/2010 yang akan dimulai perkuliahan pada September 2009.

Bagi calon mahasiswa yang berdomisili di luar Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi yang melamar melalui jalur penerimaan beasiswa dan terpilih mengikuti ujian seleksi masuk (USM) dan seleksi beasiswa (SB) di Jakarta, akan mendapat tunjangan biaya seleksi.

Sejak 2005, Sampoerna Foundation telah memberikan lebih dari 32 ribu beasiswa dari tingkat SD hingga S2, baik di dalam maupun di luar negeri, kepada pelajar yang berprestasi namun mengalami kesulitan keuangan. Sampoerna Foundation juga telah mengolah program pengembangan sekolah dengan mengadopsi 17 sekolah dan 5 madrasah di seluruh Indonesia.

MK Juga Surati KPU dan Bawaslu, Bakal Bacakan Dua Putusan
Ketua Umum DPP PSI, Kaesang Pangarep.

Kaesang: Walaupun PSI Belum Bisa Masuk Senayan, Enggak Masalah

Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep mengaku tak ambil pusing meski partainya gagal melenggang ke Senayan.

img_title
VIVA.co.id
19 April 2024