Stanchart Targetkan Pengguna Kartu Tumbuh 50%

VIVAnews - Standard Chartered Bank menargetkan pertumbuhan pemegang kartu kredit bank sebesar 50 persen. Untuk menggenjot target itu bank berencana peluncurkan sejumlah produk.

Menurut Chief Executive Officer Standard Chartered Simmon Morris, meski dalam masa krisis seperti saat ini, penting bagi Standard
Chartered untuk meluncurkan produk inovatif. "Krisis merupakan kesempatan bagi kami untuk mensupport nasabah," kata dia dalam peluncuran produk JustOne di Jakarta, Kamis 5 Maret 2009.

Produk ini merupakan gabungan tiga fasilitas yaitu kartu kredit, tabungan serta kartu ATM dan fasilitas pinjaman terpadu. Untuk kartu kredit, nasabah dapat menikmati fasilitas cash back berbunga 0,5 persen untuk seluruh transaksi retail. Fungsi lain sebagai saving plus, di mana nasabah yang mempertahankan saldo minimal Rp 5 juta dapat menikmati bunga hingga 7,5 persen per tahun.

Fungsi lainnya stand by cash yaitu nasabah memiliki kesempatan atas persetujuan awal untuk pinjaman stand by cash dengan gratis biaya tahunan serta menerima cash back berbunga 0,5 persen atas penggunaan fasilitas ini setiap bulan.

Produk tersebut merupakan produk ketiga yang diluncurkan Standard Chartered dalam kurun waktu empat bulan terakhir. "Dengan peluncuran ini kami berharap pemegang kartu kredit pada tahun ini tumbuh 50 persen dibanding tahun lalu," katanya.

5 Minuman Herbal Penjaga Kolesterol Tetap Terkendali
Gunakan Sepeda Motor Baru, Pelajar SMA di Brebes Terlindas Dump Truk

Kendarai Sepeda Motor Baru, Pelajar SMA di Brebes Terlindas Truk 

Rasa senang bisa memiliki sepeda motor baru untuk ke sekolah, justru berbuah petaka dialami Faizal Hadi Winata, seorang pelajar SMA Negeri 2 Brebes, Jawa Tengah.

img_title
VIVA.co.id
20 April 2024